Pesona Puncak J88 Bukit di Atas Awan Jelbuk Jember Jawa Timur
Pesona Bukit di Atas Awan J88 Jelbuk Jember Jawa Timur - Berbicara tentang wisata di jember rasanya tidak ada habisnya, Jember memang terkenal dengan destinasi wisata alamnya yang masih asri dan menakjubkan. Tidak hanya pantainya jember juga terkanl dengan wisata alam seperti Air terjun dan Agrowisata lainnya yang tersebar di daerah kabupaten jember. Secara Geografi jember berada di dataran rendah pada bagian selatan dengan titik terluarnya adalah Pulau Barong. sedangkan pada Bagian barat laut berbatasan dengan kabupaten Probolinggo adalah pegunungan Iyang dengan puncaknya Gunung Argopura, sedangkan pada bagian timur merupakan bagian dari dataran Tinggi Ijen. Jika dilihat dari letak geografi Jember, tidak heran jika jember kaya dengan wisata alamnya, tidak hanya pantai, tetapi juga wisata perbukitan dan pegunungan yang masih alami. Seperti halnya dengan Puncak J88 yang juga disebut dengan Bukit di atas Awan oleh masyarakat setempat. Karena keindahannya tempat ini menjadi salah satu tujuan wisata warga jember ataupun luar jember yang ingin menikmati keindahan alam kota jember dari atas ketinggia.
Lokasi Puncak J88
Puncak atau bukit J88 ini berada di Desa Suco Panggepok, Kecamatan Jelbuk, Jember Jawa Timur, Indonesia.
Rute Menuju Bukit J88
Untuk sampai ke tempat lokasi Puncak J88 anda harus melewati rute yang tidak mudah, anda dapat menuju desa Suco Kecamatan Jelbuk, karena papan petunjuk jalan masih belum tersedia jadi anda dapat memakai aplikasi Google maps untuk membantu perjalanan menuju desa tersebut. untuk menemukan tempat wisata ini cukup mudah, mengingat wisata ini sudah populer di jember, anda bisa bertanya pada warga sekitar tentang lokasi Puncak J88 ini. dari tempat parkir anda dapat meraih puncak dengan dua rute. Yang pertama menuju puncak dengan mengelilingi bukit serta yang ke 2 dengan mendaki medan yang cukup terjal. Untuk anda yang suka tantangan anda bisa mencoba rute Ke-2 dengan mendaki medan yang cukup menantang serta memacu adrenalin. Untuk sampai ke puncak ada membutuhkan sekitar 25 menit perjalanan dari tempat parkir.
Fasilitas
Untuk fasilitas di tempat ini masih tidak terlalu lengkap, mengingat temapat wisata ini merupakan wisata alam yang masih asri. Oleh karena itu, di sarankan agar anda membawa perlengkapan dan kebutuhan sendiri sebelum menuju ke lokasi.
Tiket Masuk Wisata
Untuk masuk ke tempat wisata alam ini masih gratis, namun jika anda ingin beramal, anda bisa mendonorkan alam kalian ke mesjid dekat wisata tersbut. Anda juga bisa menyediakan uang parkir kendaraan yang dikelola oleh warga setempat.
Pesona Puncak J88 Jember
Meskipun jalan menuju lokasi puncak J88 ini tidak mudah dan membutuhkan tenaga yang ekstra namun, hal tersebut sebanding dengan keindahan alam yang akan anda dapatkan ketika berada di Puncak J88 tersebut, anda akan meliaht keindahan alam hijau yang cantik dan elok di pandang. Tempat ini juga merupakan tempat selfie favorite remaja di jember. Mereka memanfaatkan background yang ada di tempat tersebut sebagai spot selfie mereka. Julukan Bukit di atas Awan juga kerap terdengar untuk menggambarkan Wisata alam ini, memang di puncak ini cukup tinggi dan sensasi sentuhan kabut akan sangat terasa, seakan-akan anda berada di atas awan.
Post a Comment for "Pesona Puncak J88 Bukit di Atas Awan Jelbuk Jember Jawa Timur"